Pemkot Bekasi Salurkan Bantuan Bencana Cianjur Rp 1,7 Miliar

Berita, Nasional217 Dilihat

POROS1.COM – Pemerintah Kota Bekasi menyalurkan Bantuan bencana gempa bumi Cianjur Sebesar Rp 1,7 miliar. Bantuan dari hasil penggalangan dana tersebut secara simbolis yang diterima oleh Asisten Daerah (Asda) 1 dan Kepala BPKAD Kabupaten Cianjur, Kamis (15/13/2022)

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Bekasi, Enung Nurholis beserta jajarannya didampingi Kabag Kesos Ujang Tedi dan Perwakilan BPKAD Rully Chairul mewakili Pemerintah Kota Bekasi menyerahkan bantuan sebesar Rp 1.750.000.000.

“Dana bantuan yang kita salurkan tersebut bersumber dari bantuan keuangan APBD Tahun Anggaran 2022 serta Donasi dari seluruh warga masyarakat Kota Bekasi yang telah dikumpulkan pada saat pasca kejadian gempa Cianjur yang lalu,” kata Enung Nurholis.

Lanjut Enung, tidak hanya pemberian bantuan dana saja, namun pihaknya juga membawa serta bantuan berupa barang kebutuhan masyarakat.

“Tentunya rasa terimakasih kami ucapkan kepada seluruh warga masyarakat khususnya Kota Bekasi yang telah secara sukarela bersimpati dan empati sudah menyisihkan sebagian yang dimiliki untuk dapat membantu saudara-saudara kita yang telah tertimpa musibah,” ujar enung

Menurut Enung, bantuan ini juga merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kota Bekasi terhadap seluruh warga masyarakat di Indonesia khususnya yang sedang mengalami musibah.

“Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat dan digunakan dengan sebaik-baiknya dan semoga semua bisa cepat kembali bangkit dan pulih seperti sediakala,” ucapnya.(Red)